Minggu, 15 April 2012

"mati" karena coklat?

Death By Chocolate ? Waah serem juga ya.. Tapi jangan takut, kita gak bakal mati beneran kok kalo makan coklat ini, justru bakal bikin ketagihan. Death By Chocolate & Spaghetti merupakan sebuah cafe yang berada di Bogor, tepatnya di Jalan Ciremai No. 22. Pernah denger DBC di Jakarta? ya emang sih namanya persis banget, tapi jangan salah 2 cafe ini sama sekali gak punya hubungan loh!

Pertama kali kesini penasaran apa sih yang bikin cafe ini beda dari yang lain.. Ternyata mereka berani bermain konsep. Bukan cuma nama “cafe” yang menyeramkan, tapi semua yang berhubungan dengan cafe ini serba menyeramkan. Mulai dari tempatnya yang berada di pojok jalan dan dikelilingi pohon-pohon besar sehingga terkesan sepi, suasana cafe yang minim pencahayaan, sampai penyajian makanannya. Ada 2 area disini, yaitu indoor & outdoor, indoor lebih terkesan seperti bangunan tua yang “angker” dan di outdoor ada pembagian lagi, yaitu duduk di kursi dan lesehan. Di outdoor tempatnya lebih privasi karna dibuat semacam menggunakan kelambu setiap meja dan tentunya ada lilin di atas meja.

Mari memesan..... Menu andalan disini tentunya “death by chocolate” coklat semacam brownies yang didalamnya terdapat lelehan coklat cair dan jangan kaget bila bentuk coklat itu sendiri menyerupai kuburan, lengkap dengan batu nisan bertuliskan “rest in peace”. Ukurannya cukup besar, bisa dimakan 4-5 orang dengan harga yang relatif murah yaitu sekitar 40ribuan. Inilah penampakannya:

                            Death By Chocolate

Keunikan cafe ini gak sampe disitu. Ketika gue dan temen-temen lagi makan tiba-tiba lampu mati, hanya tersisa lilin. Dan.... gerombolan dengan jubah hitam, memakai topeng seram pun keluar dan berkeliaran, diiringi dengan musik yang menambah seram suasana. Ternyata memang setiap weekend dan hari libur selalu ada ritual semacam itu tepat jam 8 malam. Mengerikan tapi.... unik bukan? Dan inilah penampakannya:

Hiiiiiiiiiiii...........
Soo cafe ini bisa dijadikan alternatif menghabiskan weekend kalian. Buruan rasain sensasinya! haha J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar